Amal Ramadhan MBC Depok di Pondok Pesantren Al Mustaqim

    Berbagi dan peduli dalam Keberkahan di Bulan Suci.

    0
    1799
    Kegiatan Amal MBC Depok di Bulan Suci Ramadhan./Foto Ist/Pengendara.com

    Pengendara.com—Motor Besar Club (MBC) Depok menyelenggarakan kegiatan amal Ramadhan dengan memberikan santunan dan perlengkapan sekolah kepada para santri di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mustaqim yang berlokasi di kawasan Kukusan, Beji, Kota Depok, Jawa Barat pada Sabtu (2/6/2018).

    “Setiap tahun kita mengadakan santunan, di tempat-tempat yang berbeda, namun untuk Pondok Pesantren Al Mustaqim sudah dua kali kita berikan santunan. Para santri di Ponpes Al Mustaqim belajar Al Quran dan menghafalkannya. Semoga pemberian santunan ini akan bisa membantu para santri dan kami mendapat keberkahan,” kata Ketua MBC Depok Makmur Saputra yang akrab disapa Bro Amung.

    Bro Amung mengungkapkan, donasi ini hasil dari penggalangan dana dari anggota MBC secara sukarela. “MBC sebagai wadah silaturahim untuk menjalin kebersamaan dan wadah berbagi kepada sesama. Dengan menjadi anggota MBC banyak manfaat yang bisa dirasakan, salah satunya rasa persatuan dan kebersamaan,” kata Bro Amung.

    MBC Depok memberikan santunan kepada para santri Pondok Pesantren Al-Mustaqim di Bulan Suci Ramadhan ini./Foto Ist/Pengendara.com

    Keluarga besar Pondok Pesantren Al Mustaqim dan para santri menyambut hangat rombongan MBC Depok. Pimpinan Pondok Pesantren Al-Mustaqim Ustad Muhammad Salman Alhafis mengapresiasi donasi MBC Depok.

    “Anggota MBC bukan hanya motornya yang besar, namun jiwanya juga besar, punya rasa kepedulian kepada sesama. Semoga anggota MBC selalu mendapat perlindungan Allah SWT dan dimudahkan semua urusannya. Kami mengucapkan terima kasih karena para santri kami sudah dibantu,” kata Ustad Muhammad Salman.

    Rangkaian acara berlangsung dengan berbuka puasa bersama para santri, para ustad pembimbing, dan anggota MBC. Selain santunan, MBC Depok juga memberikan bantuan berupa kitab suci Al Quran di Pondok Pesantren Al Mustaqim.