Array

Maxindo Renault Indonesia Launching Renault Kwid Climber

Pengendara.com—Tidak banyak yang berubah di varian mobil asal Prancis yang baru saja dilaunching di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 ini. Dari sosoknya sama, begitujuga dengan figur lampu depannya yang sama dengan Renault Kwid tahun sebelumnya.

Lalu, apa yang menjadi unggulan Renault Kwid Climber? Dari segi bodinya terdapat aksen yang berwarna emas, baik itu yang berada di bemper bawah belakang atau pun di rooftopnya. Sementara di Kwid sebelumnya tidak adanya fasilitas tersebut.

“Perbedaan yang jelas terlihat adalah interior dalamnya yang mewah dan membuat betah penumpang dan driver Renault Kwid Climber. Dan yang asyiknya lagi Renault Kwid Climber ini disematkan fitur AMT, transmisi yang berada di tengah dashboard yang bentuknya bulat. Sangat memudahkan pengemudi,” kata Andrew J Limbert, CEO Maxindo Renault Indonesia.

Menurutnya, selain itu mobil Renault Kwid Climber ini sudah dilengkapi dengan audio android, carplay, berkendara yang aman. Penasaran? Datang ke booth Maxindo Renault Indonesia di hall 5A GIIAS 2019 hingga tanggal 28 Juli.

Yuk kita lihat gambar detailnya.

Renault Kwid Climber masih digemari oleh pengunjung GIIAS 2019.Foto Abdi/Pengendara.com
Renault Kwid Climber tampak belakang.Foto Abdi/Pengendara.com
Ini mesin Renault Kwid Climber. Foto Abdi/Pengendara.com
Renault Kwid Climber mempunyai kabin yang luas. Foto Abdi/Pengendara.com
Seperti inilah transmisi Renault Kwid Climber, AMT . Pengemudi lebih leluasa menggerakan transmisi AMT.Foto Abdi/Pengendara.com

Latest Posts