Array

Wahana Honda Perbanyak Bina SMK

Pengendara.com—Upaya ini untuk meningkatkan kualitas pendidikan para pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) melalui program Kurikulum Teknik Sepeda Motor (KTSM) yang dipelopori PT Astra Honda Motor (AHM). Kurikulum ini didukung penuh seluruh jaringan main dealer Honda di seluruh Indonesia.

Honda berkomitmen mendukung kualitas pendidikan anak bangsa. Untuk itu, main dealer sepeda motor Honda di Jakarta, Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) terus memperbanyak SMK binaannya di wilayah Jakarta dan Tangerang.

Tercatat sejak 2010, Wahana serius mengembangkan SMK binaan, hingga kini sebanyak 54 SMK mendapat dukungan dengan bermacam fasilitas untuk memberikan hasil maksimal bagi program dan kurikulum KTSM Honda.

Alhamdulillah, upaya meningkatkan kualitas lulusan SMK di wilayah Jakarta Tangerang menemukan hasil positif. Berbagai pihak seperti pemerintah daerah dan pusat telah banyak menanyakan tentang kemajuan hasil program yang digulirkan oleh Astra ini kepada kami pihak Main Dealer selaku pengawas di daerah regional,” ungkap Head of Technical Service Function Wahana Makmur Sejati, Taufiqurrohman kepada Pengendara.com.

Deputy Menteri Koordinator Perekonomian Jonson Tampubolon bersama tim hadir menyaksikan langsung proses kerja pelajar–pelajar SMK Binaan Honda yang sedang melakukan training di AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) Wahana Honda Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Dalam kunjungan ini, selain melihat kondisi kerja pelajar tersebut, Jonson sempat bertanya langsung kepada salah satu siswa yang sedang memperbaiki motor konsumen.

“Selain pihak pemerintah daerah dan pusat, tim Honda dari wilayah Asia juga melakukan kunjungan untuk melihat perkembangan yang sama yaitu perekrutan pelajar lulusan SMK Binaan Wahana,” kata Taufiqurrohman.

Didampingi perwakilan PT. Astra Honda Motor (AHM), tim Honda Vietnam Co.Ltd juga melihat langsung kondisi kerja di bengkel serta berdiskusi berbagai hal tentang teori dan mekanisme SMK Binaan Honda di Indonesia, dan di Wahana Makmur Sejati.

Hingga kini, Wahana tetap memiliki semangat untuk menambah jumlah SMK binaan di berbagai wilayah Jakarta dan Tangerang. Tidak hanya memberikan beragam fasilitas praktek seperti ruang praktek standar AHASS, special tools, unit praktek, hingga peningkatan kompetensi pihak pengajar, namun Wahana juga memberi kesempatan kepada para lulusan untuk bergabung dengan jaringan AHASS.

“Tidak berhenti pada tingkat sekolah. Dalam rangka jalankan aksi Link and Match kami memberikan kesempatan lulusan terbaik untuk bergabung dengan Wahana yang saat ini memiliki 349 jaringan AHASS,” tambah Taufiqurrohman.

 

 

 

Latest Posts