Array

Harmonisasi Lexus LF-1 Dalam Royal Kabuki Lounge

Pengendara.com—Dengan menghadirkan filosofi Jepang “Wa” yang berarti harmoni diterapkan dalam bentuk sajian harmoni musikal di Lexus Royal Kabuki Lounge sebuah oase yang berada di tengah hiruk pikuk penyelenggaraan GIIAS 2019 dan konsistensi Lexus yang menghadirkan mobil konsep yakni The Lexus LF-1 Limitless Concept yang merupakan the future aspiration of Lexus Crossover SUV yang didisain dengan fitur yang siap berharmonisasi untuk mengantisipasi kebutuhan manusiaa dimasa yang akan datang.

“Lexus senantiasa memberikan experience amazing untuk semua pengunjung. Tahun ini dengan filosofi ‘Wa” we create lavish harmony untuk mencapai sinergi baik dalam diri, dengan komunitas dan juga lingkungan sekitar. Hal ini selaras dengan filosofi Lexus Yet Philosophy yang merupakan harmonisasi dua aspek yang bertolak belakang yang diterapkan dalam disain produk dan pelayanan kami.” Ucap Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia.

Di GIIAS 2019 Lexus menghadirkan penampilan spesial yang ditungu untuk mendapatkan sambutan positif pecinta otomotif yakni kehadiran Lexus mobil konsep, dimana kali ini Lexus mempersembahkan spesial exhibit mobil konsep Lexus yakni LF-1 Limitless concept yang merupakan The future aspiration of flagship luxury crossover.

Lexus LF-1 Limitless concept didisain dengan inspirasi craftsmanship pembuatan pedang samurai Molten Katana yang menghasilkan guratan yang dinamis dan mengusung harmonisasi diantara teknologi dan human touch, ide futuristik yang menciptakan disain agresif dan emosional.

 

Latest Posts