Pengendara.com—Banyak pembalap yang ketagihan balapan di Sirkuit Manggul, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Kualitas aspal terbaik, bagus, dan mulus membuat ajang road race selalu ramai oleh partisipasi para peserta dan para penonton.
Seperti belum lama ini berlangsung event All about Community Road Race Bupati Cup 2017 hasil kerja bareng Montesz Sport Club dengan pengelola Sirkuit Manggul pada Minggu (10/9). Sebelumnya, juga telah berlangsung event Aswari Drag Race Competition 2017 mobil dan motor yang seru dan meriah.
Kompetisi ini diikuti para pembalap dari berbagai club, perkumpulan, dan komunitas balap asal Lampung, Jambi, Palembang, Pagaralam, Muaraenim, Lahat, baik level pembalap yang sudah berprestasi di kancah daerah dan nasional. Mereka bertanding dalam kelas motor bebek 4tak 2tak, Sport, Matic, dan Vespa.
Menurut Pembalap Nasional asal Jambi Agung Septiawan, Sirkuit Manggul sangat istimewa karena memiliki kualitas aspal terbaik dan desain track yang dinamis, sehingga memacu semangat para pembalap untuk balapan dan berprestasi. “Terima kasih banyak kepada Bapak Bupati Aswari Rivai yang telah memfasilitasi dan mendukung kegiatan ini,” kata dia.
Sirkuit Manggul merupakan sirkuit multifungsi, dibangun di atas tanah seluas 10,5 hektare. Panjang lintasannya sejauh 1,6 kilometer dengan varian trek antara 12 hingga 18 meter dan memiliki trek lurus sepanjang 400 meter.
Disebut Multifungsi karena sirkuit ini dapat digunakan untuk beraneka event seperti Road Race, Drag Bike, Drag Race, Slalom, Drifting, Gokart, dan Supermoto. Sirkuit Manggul memiliki standard safety untuk balapan.
“Sirkuit Manggul dibangun untuk memfasilitasi bakat anak-anak muda yang hobi otomotif, khususnya balapan. Mereka dapat menyalurkan hobi balapan, bahkan menjadi pembalap profesional dan berprestasi di sirkuit ini. Sekarang. kalau mau kebut-kebutan ada tempatnya di sirkuit ini, bukan di jalanan umum,” kata Bupati Lahat H. Saifudin Aswari Rivai SE yang akrab disapa Kak Wari, pemilik Sirkuit Manggul kepada Pengendara.com
Sirkuit Manggul memiliki fasilitas pendukung yang cukup lengkap di antaranya, 12 Paddock, area Warming-up, sebuah Podium Eksklusif Utama untuk standing para juara, ruang VIP, dan space khusus bagi para wartawan untuk meliput setiap jalannya event.
“Fasilitas penunjang lainnya masih terus dibangun dan disempurnakan di antaranya, podium untuk penonton, Cafe, Mushola, tiket, dan area parkir, yang akan membuat penonton lebih aman dan nyaman,” kata Direktur Sirkuit Manggul Indra Zefella.
“Tim balap bisa menginap di paddocknya masing-masing, jadi tidak perlu menyewa hotel. Fasilitas akan kita lengkapi dan terus kita sempurnakan,” tambah Indra. Uniknya, paddock menggunakan kontainer bersusun, tampak artistik, namun efisien dalam biaya pembangunannya.