Array

COO Maxindo Renault: Sebanyak 1453 Triber yang Dipesan, Pengirimannya Mulai Desember Ini

Pengendara.com–Renault Triber yang sudah dilaunching bulan Juli lalu, di momen GIIAS 2019, ternyata sudah banyak yang pesan. Yakni 1453 unit Triber dengan perincian sebagai berikut 78 persen mereka (konsumen) memesan tipe Renault Triber RXZ AMT yang merupakan level tertingginya. Sisanya 12 persen yang memesan Renault Tribe model RXE dan RXL MT. Dengan sejumlah pemesanan tersebut, menurut Davy J Tuilan, COO Maxindo Renault Indonesia (MRI) mobil yang merupakan tujuh seater ini akan dikirim bertahap.

“Pengirimannya akan bertahap, mulai Desember ini. Kita usahakan secara maksimal untuk distribusinya. Bulan April 2020 barulah kita kirim yang tipe automatic (AMT),” kata Davy J Tuilan, Senin (18/11).

Menurutnya, MRI untuk sekarang ini masih meminta kepada pusat yang ada di India agar pengiriman Renault Triber dipercepat ke Indonesia demi memenuhi pemesanan yang sudah banyak itu.

“Renault Triber banyak digenari masyarakat Indonesia karena berlimpahnya fitur yang disematkan. Renault Triber menyasar di kelas LCGC dan Low MPV,” ujar Davi lagi.

Latest Posts